Paiton, 29 Agustus 2025. Tim Beasiswa Cendekia BAZNAS (BCB) Ma’had Aly Nurul Jadid melaksanakan tes wawancara bagi calon penerima beasiswa, sebagai bagian dari proses seleksi program Beasiswa Cendekia BAZNAS. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 13.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB yang berlokasi di dua tempat, yakni Aula Ma’had Aly dan Mushola Al-Amiri.
Sebanyak 15 mahasantri semester 4 mengikuti tahapan wawancara ini. Selain menilai kelayakan akademik, tim penguji juga menggali komitmen dan rencana pengembangan diri para peserta setelah menerima beasiswa.
“Tujuan diadakannya tes ini adalah untuk mengetahui keseriusan dan mentalitas mahasantri dalam menerima Beasiswa BAZNAS,” ujar Ustaz Suliyanto, selaku penanggung jawab program BCB Ma’had Aly Nurul Jadid.
Tim penguji terdiri dari tiga orang, yaitu Ustaz Suliyanto, Ustaz Zainul Anwar, dan Ustaz Faiq Julia Iqna’ A. Wawancara dilakukan secara individual dan berlangsung selama dua jam.
Para peserta diwajibkan mengenakan atribut resmi: almamater Ma’had Aly, kemeja putih, bawahan hitam, serta hijab hitam bagi peserta putri dan songkok nasional bagi peserta putra. Dari total peserta, 9 orang merupakan mahasantri putra dan 6 orang mahasantri putri.
Kegiatan ini menjadi tahapan penting dalam proses seleksi, guna memastikan bahwa beasiswa diberikan kepada mahasantri yang benar-benar siap secara akademik dan mental. Hasil seleksi akan diumumkan setelah seluruh tahapan selesai, dan para penerima diharapkan mampu menjadi teladan dalam pengembangan diri dan kontribusi sosial.
Moch. Rafly Ramadhani mahasantri aktif Ma’had Aly Nurul Jadid