MahadAly.Enje – Senin (07/09) malam nanti, akan diadakan debat calon dan wakil presiden Badan Eksekutif Mahasantri (BEMs) Ma’had Aly Nurul Jadid. Kegiatan yang dibawahi panitia Komisi Pemilihan Umum (KPU) dilaksanakan di Musholla Al-Amiri (J).

Menurut Irfan Hadi, selaku ketua KPU mengungkapkan bahwasanya kegiatan ini akan dilaksanakan sekitar pukul 21.00 WIb. Dengan harapan, kegiatan ini dapat menjadi pertimbangan para mahasantri dalam menentukan presiden dan wakil presiden BEMs periode 2020/2021.

“Insyaallah, kegiatan ini dilaksanakan nanti malam pada pukul 21.00 wib. Setelah kegiatan akademik semua semester selesai. Dengan adanya acra debat dan kampanye ini, para mahasantri dapat mempertimbangkan dan menentukan pilihan presiden dan wakil presiden dengan bijak.” Ungkap santri asal Pulau Kangean tersebut.

Rencananya, besok sekitar pukul 09.00 Wib akan diadakan pemilihan umum (Pemilu) capres dan cawapres yang telah terdaftar ke bagian panitia KPU, yakni : pasangan calon nomer satu atas nama Hirzan Anwari (Capres) berpasangan dengan Nur Syamsi (Cawapres). Sedang pasangan calon nomer dua yakni M. Naufal ash-Shiddiqi (Capres) dan M. taufik (Cawapres).

Semua capres dan cawapres memiliki partai yang mengusung mereka masing-masing. Pasangan nomer satu, diusung oleh Partai Kebangkitan I’dadiyah (PKI) dari marhalah Idadiyah dan Persatuan Remaja Islami Ma’had Aly (PERMISI) dari Takhossus Mahad Aly semester lima.

Sedang capres dan Cawapres nomer dua diusung oleh Partai Persatuan Ideologi Tamhidiyah (PPIT) dari marhalah Tamhidiyah dan Partai Kebangkitan Mahasantri (PKM) dari takhossus Ma’had Aly semester tiga.

Kontributor : Alfin Haidar Ali

 

 

By Alfin Haidar Ali

Mahasantri Semester Akhir Ma'had Aly Nurul Jadid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat
1
Assalamualaikum, ada yang bisa kami bantu ?